Polres Garut Pengamanan Kegiatan Konsolidasi Caleg DPR RI James Muhammad Ke Kabupaten Garut

 


Garut -Dalam rangka pelaksanaan Operasi Mantap Brata Lodaya tahun2023-2024, Polres Garut melaksanakan pengamanan kegiatan masyarakat rangkaian kampanye Pemilu tahun 2024 maupun pengawalan sarana dan prasarana Kpu menjelang Pemilu tahun 2024.


Caleg DPR RI dari Partai PAN James Muhammad Al- Fatih melakukan kegiatan konsolidasi tim relawan dan kampanye partai Pan diKabupaten Garut. Minggu (17/12/2023).


James menaruh perhatian kepada Pondok Pesantren yang ada di Kabupaten Garut, karena menurutnya 40% suara santri/santriwati tergantung dari pilihan Gurunya.


Hal ini dibenarkan oleh Pimpinan Yayasan Darussalam Wanaraja KH. Cecep Abdul Halim, menurutnya memang betul pilihan guru akan diikuti oleh siswa didiknya tanpa paksaan karena mereka menganggap pilihan sang guru sudah tepat dan tidak salah sasaran.


Caleg DPR RI yang diusung partai Pan tersebut mengunjungi Ponpes Yayasan Darussalam Kec. Wanaraja Kab. Garut dan Villa Hanifa Kec. Karangpawitan Kab.Garut.


Turut hadir dalam kesempatan tersebut yakni Pimpinan Yayasan Darussalam Wanaraja KH. Cecep Abdul Halim , TIM Relawan James Al Fatih, dan Tokoh Masyarakat, dengan estimasi massa relawan sebanyak 250 orang.


Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka konsolidasi tim relawan dan kampaye dari partai Pan. Selain itu kedatangan James ke Kabupaten Garut bertujuan untuk menyampaikan visi dan misi sebagai Calon Legislatif DPR RI dari Partai PAN.


Disisi lain kegiatan tersebut bertujuan untuk meminta dukungan dari Masyarakat Kab. Garut, khususnya masyarakat Kec. Wanaraja guna mengantar pencalonan dirinya menjadi Anggota DPR RI Jabar XI.


James pun berharap kegiatan tersebut untuk memastikan para relawan dan tim sukses bergerak massif untuk mempromosikan Caleg tersebut dan memperoleh suara sebanyak - banyaknya.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama