Kapolres Garut Hadiri Luring Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah

 


Garut – Kapolres Garut AKBP Rohman Yonky Dilatha, S.I.K, M.Si, menghadiri kegiatan pembukaan forum konsultasi publik rancangan awal RPJD Kabupaten Garut tahun 2025-2045 dan RKPD Kabupaten Garut tahun 2025. Selasa (30/01/2024).


Kegiatan tersebut diselenggarakan di Hotel Harmoni Jl. Cipanas Baru no.78, Kelurahan Pananjung, Kecamatan Tarogong Kaler, Kabupaten Garut.


Rangkaian acara forum konsultasi publik tersebt turut dihadiri oleh P.J Bupati Garut Drs. H. Barnas Abijidin, M.M., M.M.Pd. bersama Forkopimda Kabupaten Garut lainnya. 


Selain Forkopimda kegiatan tersebut turut dihadiri oleh jajaran DPRD Kab. Garut, jajaran Fraksi DPRD Kab. Garut, jajaran Komisi DPRD Kab. Garut, Sekertaris Daerah, Staff ahli dan assisten, perwakilan unsur perusahaan, perwakilan unsur kependidikan, perwakilan unsur Kecamatan, perwakilan instansi vertikan dan perwakilan tokoh perhimpunan, perkumpulan serta asosiasi.


Dalam agenda kegiatan pengamanan masyarakat tersebut Kapolsek Tarogong Kaler Iptu Sona Rahadian Amus menerjunkan personil Polsek Tarogong Kaler Polres Garut untuk menjamin keamanan dan ketertiban selama kegiatan berlangsung.


P.J Bupati Garut menyebutkan jika Luring Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJD) Kab. Garut 2024-2025 dan Rencana kerja pemerintah daerah (RKPD) Kab. Garut tahun 2025 merupakan pembahasan bersama yang diperlukan guna menerima masukan dan saran untuk penyempurnaan melalui forum yang dimaksud.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama